modal waralaba

Memulai Usaha Waralaba Martabak Mini

Martabak mini termasuk dalam salah satu jenis kuliner yang trendy dan banyak disukai oleh berbagai kalangan. Walaupun tergolong merupakan wajah baru modifikasi dari jenis kuliner yang cukup lama dikenal, tetapi martabak mini tetap memperoleh sambutan hangat  oleh masyarakat. Inilah sebabnya bisnis kuliner martabak mini, termasuk usaha waralaba martabak mini layak untuk dicoba. Konsumen peminat kuliner yang cukup banyak tentu menjanjikan omset besar yang bisa mengantarkan Anda menuju kebebasan finansial yang selama ini Anda impikan.

Alasan memilih usaha waralaba martabak mini

usaha waralaba martabak miniYang sering menjadi masalah bagi para pengusaha kuliner adalah bahan yang tak dapat disimpan lama, sehingga bila konsumen tak juga datang tentu kerugianlah yang harus Anda tanggung karena bahan baku harus dibuang. Hal ini termasuk pada usaha kuliner martabak manis dimana pembuatan adonan untuk martabak sering kurang tepat. Pada umumnya pedagang membuat adonan dalam jumlah banyak dengan proses fermentasi selama beberapa jam.

Tentu modal akan terbuang bila ternyata Anda harus berhadapan dengan kondisi yang kurang menguntungkan, misalnya sepi pembeli karena cuaca buruk sehingga orang lebih suka tidak keluar rumah. Sisa adonan yang tak diolah tentu tak ada pilihan lain kecuali dibuang. Hal ini bisa dihindari dengan melakukan fermentasi lebih cepat yaitu sekitar setengah jam saja dengan ragi instan serta mengurangi jumlah adonan. Dengan demikian bisnis martabak minilah yang bisa menjadi solusi untuk permasalahan ini.

Usaha waralaba martabak mini di Indonesia beberapa tahun belakangan ini berkembang cukup pesat. Di berbagai kota di tanah air, terutama di kota-kota besar Anda tentu bisa menemukan puluhan booth penjualan martabak mini dengan design warna-warni yang menarik di tambah standing banner yang menunjukkan brand waralaba tersebut. Anda pun semakin jarang menemukan martabak manis yang dibungkus koran atau plastik tetapi kemasan rapi dan menarik.

Mengapa kudapan martabak mini semakin disukai? Hal ini karena ukurannya yang kecil sehingga mudah disantap, tersedia beragam pilihan topping yang lezat, harganya lebih terjangkau, dan kemasan yang rapi menjadikan hidangan ini cocok sebagai buah tangan.

Inilah beberapa keuntungan dalam memilih usaha waralaba martabak mini daripada merintis sendiri bisnis kuliner ini.

  1. Membeli pengalaman

Dengan membeli lisensi waralaba, artinya kita membeli pengalaman karena kita tak perlu lagi merasakan sendiri tahun-tahun awal berdirinya usaha dan jatuh bangun si franchisor.

  1. Tak perlu branding

Tentu kita sangat sadar bahwa dalam membentuk brand agar dikenal dan populer di masyarakat dibutukan waktu yang tak sebentar. Waralaba akan membantu Anda menghemat biaya promosi karena merk franchise termasuk usaha waralaba martabak mini sudah cukup populer di masyarakat.

  1. Potensi keberhasilan lebih besar

Tahukah Anda bahwa peluang sukses bisnis waralaba antara lain usaha waralaba martabak mini bisa mencapai hingga 70%? Tetapi hal ini baru akan tercapai bila pembeli lisensi bisa menjalankan bisnis dengan konsisten sesuai prosedur dari konsep bisnis yang harus ia duplikasi.

Jadi, tak perlu ragu-ragu lagi memulai bisnis kuliner martabak Anda, bukan?