bisnis kuliner

Pentingnya Tim Dalam Bisnis Kuliner Modal Kecil

Keberadaan orang-orang handal dalam menjalankan bisnis kuliner modal kecil tidak bisa dipandang sebelah mata. Ketika Anda memiliki tim yang mumpuni maka akan berimbas positif bagi keberhasilan bisnis, begitu pula sebaliknya. Lantas seberapa pentingkah tin tersebut dalam menjalankan bisnis saat ini?

Dari survei ekonomi dunia ditemukan bahwa sebuah bisnis yang dijalankan dengan tim  sempurna yaitu terdiri dari pemilik usaha, serta beberapa anggota yang mahir promosi, membuat produk, dan menganalisa peluang, memiliki kans bertahan lebih lama di kancah persaingan bisnis, karena semua personal mampu memaksimalkan potensi dan peran masing-masing.  Berbeda dengan bisnis yang hanya berisi orang-orang dengan kemampuan pas-pasan, akan lebih cepat gulung tikar.

Kualifikasi Tim Solid Untuk Kesuksesan Bisnis Kuliner Modal Kecil

Bisnis Kuliner Modal KecilMemang benar studi yang mengatakan bahwa pendidikan tinggi tak menjamin seseorang akan sukses melakukan bisnis kuliner modal kecil. Karena yang dituntut dalam dunia bisnis lebih kepada skill atau kemampuan pelaku bisnis untuk melihat peluang, memanfaatkan peluang, berani berimprovisasi, dan selalu kaya ide dengan semangat pantang menyerah. Makanya keberadaan orang-orang handal sangat dibutuhkan. Apa saja kualifikasi tim yang handal itu?

Pertama, ketika Anda sudah menentukan bisnis apa yang akan digeluti, maka Anda harus memiliki orang yang ahli dalam menghasilkan produk bisnis untuk mendampingi Anda nanti. contohnya ahli membuat kue ketika bisnis yang akan dijalankan adalah bisnis kue, atau ahli membuat minuman ringan, atau ahli membuat makanan tradisional.

Kedua, memang untuk bisnis kuliner modal kecil belum membutuhkan banyak  anggota tim, namun memiliki seorang yang ahli dalam penjualan alias marketing merupakan salah satu kunci sukses usaha. karena mereka bisa melakukan promosi yang tepat sesuai produk, dan mampu bekerja maksimal apalagi jika Anda baru merintis sebuah bisnis. Coba lihat pada gerai kuliner minuman ringan yang sukses, pasti ada personil yang berada di depan booth atau kios untuk meneriakkan produk unggulan dan mengajak mampir ke gerai tersebut. disitulah fungsi marketing yang harus dimaksimalkan.

Ketiga, mungkin Andalah yang harus memperkuat ilmu di bidang analisa ekonomi, karena suatu bisnis sangat membutuhkan sosok yang memiliki kemampuan cepat menganalisa kondisi dan mengambil keputusan tepat untuk menjalankan bisnis. Anda bisa belajar secara otodidak atau berguru pada ahli ekonom yang Anda kenal. Dengan begitu bisnis akan bisa dijalankan sesuai koridor dengan kemungkinan sukses lebih besar.

Ketika Anda sudah memiliki personil yang memiliki kualifikasi tepat, maka langka selanjutnya sebelum memulai bisnis adalah menyatukan visi dan misi bisnis Anda. agar setiap personil tidak melenceng dari tujuan bisnis. Memang, yang akan dikembangkan berupa bisnis kuliner modal kecil namun tetap saja butuh persiapan matang agar cita-cita besar untuk menjadi pebisnis sukses bisa terealisasi. Sudahkah Anda memiliki tim solid saat ini?