Peluang Usaha Modal kecil Ala Pedesaan

Hidup di desa bukanlah suatu hal yang salah, karena meskipun di desa anda masih dapat mengembangkan kemampuan anda untuk berwirausaha. Asalkan jenis usaha yang anda pilih memang memiliki kebertahanan jika anda mulai di desa. Dalam pemilihan jenis usaha, anda harus memperkirakan, kira-kira usaha apa saja yang mampu bertahan lama jika berada di desa, yang banyak di minati dan mampu berkembang dengan keadaan pedesaan yang ada.

Usaha modal kecil yang cocok di kembangkan di daerah pedesaan ialah sebagai berikut:

  • Usaha Sayuran

usaha modal kecilUsaha modal kecil yang pertama ini memiliki kelangsungan yang cukup lama, masa depannya pun juga cukup bagus. Pasalnya di desa memang terkenal dengan sektor pertanian yang luas, anda dapat berkolaborasi dengan pemilik lahan yang menanami lahannya dengan sayur, anda yang menjajahkan sayurannya dan harganya pun juga dapat anda kompromikan dengan partner anda tersebut. Namun, alangkah lebih baik jika anda memiliki lahan sendiri, sehingga keuntungannya pun bisa lebih maksimal. Usaha modal kecil ini dapat memberikan anda keuntungan yang cukup menggiurkan, apabila anda memiliki lahan sendiri, anda dapat menjualnya keliling desa dan sebagian hasil panen anda jual ke pasar.

  • Toko Sembako

Dengan membuka kios mini toko sembako, anda akan mendapatkan hasil dari usaha ini. Biasanya, untuk menuju ke toko yang lebih besar, memerlukan akses yang cukup sulit, sehingga warga lebih memilih membeli sembako di toko-toko yang berada dekat dengan rumah mereka. Hal ini tentu dapat anda manfaatkan untuk berwirausaha membuka toko sembako. Usaha modal kecil ini memiliki sasaran pasar yang jelas, karena setiap orang tentu memerlukan sembako untuk di konsumsi. Anda hanya perlu mempromosikan toko anda ini agar di minati oleh masyarakat yang berada di pedesaan tempat anda membangun toko. Bahkan jika promosi anda berhasil, maka toko anda akan dikenal dari mulut ke mulut sehingga informasinya bisa tersebar ke desa tetangga.

  • Ojek

Usaha modal kecil ini membutuhkan motor dan bahan bakarnya. Apabila anda telah memiliki modal berupa sepeda motor, anda dapat memanfaatkannya untuk mencari rupiah. Bersiagalah di tempat-tempat keramaian seperti pasar atau area desa yang sekiranya memiliki banyak penumpang.

  • Membuka usaha peternakan

Anda juga dapat menekuni bidang peternakan dan budidaya, jenis hewannya dapat anda pilih berdasarkan potensi yang berada di desa anda. Salah satunya ialah ternak unggas, sebut saja ayam. Usaha yang satu ini cukup potensial jika anda kembangkan di desa. Mengingat telur dan ayam merupakan bahan makanan yang selalu di cari.

Usaha modal kecil dapat berkembang dengan baik jika anda merencanakan terlebih dulu usaha anda. Nah, semoga ulasan ini bisa membantu anda dalam memulai usaha meski dengan modal yang minim. Selamat mencoba.