usaha

Sukses Memilih Usaha Baru Sesuai Kepribadian Anda

Memilih usaha berdasarkan kepribadian? Sepertinya harus Anda pertimbangkan untuk mencobanya. Karena berdasarkan survei, banyak yang sukses saat menjalankannya, karena bisa dilakukan tanpa beban dan berpotensi berkembang sesuai dengan bagaimana si pemilik menjalankan usaha baru tersebut. Bagaimana caranya?

Tentu Anda harus mengenal diri Anda sendiri terlebih dahulu, apakah Anda seorang yang feminim, gentle, atau ceria, atau mungkin pula pendiam. Ketika Anda sudah mengetahui karakter, maka akan semakin mudah untuk memilih usaha yang akan Anda geluti nanti.

Beberapa Pilihan Usaha Baru Yang Cocok Untuk Anda

Daripada Anda bingung dan terlalu lama mempertimbangkan mana usaha baru yang dipilih. Sebaiknya baca dulu informasi berikut ini, siapa tahu bisa menginspirasi Anda untuk memilih salah satunya sebagai sarana mendapatkan penghasilan lebih besar.

Feminim

Karakter feminim identik dengan hal-hal yang berbau wanita. Seperti fashion, aksesoris, sepatu. Pilihan usaha ini bisa Anda lakukan, karena selain mendatangkan uang, Anda juga bisa selalu tampil feminim sesuai karakter Anda dengan produk yang selalu up to date.

Gentle

Membuka usaha bengkel, tempat cuci motor, atau menjual onderdil kendaraan sangat cocok bagi yang berkarakter gentle. Selain semakin memperlihatkan maskulinnya, juga mampu menghasilkan keuntungan melimpah. Usaha lain yang bisa dipilih adalah sablon baju distro, dengan desain Anda sendiri, karena biasanya yang berkarakter gentel cenderung memiliki daya imajinasi yang tinggi.

Ceria

Orang ceria cenderung suka berinteraksi dengan siapa saja, dan berkaitan erat dengan marketing. maka usaha baru yang cocok bagi mereka adalah yang berkaitan dengan jasa konsultasi, atau reseller barang.

Pendiam

Diam bukan berarti tidak pintar. Karena banyak orang pendiam sukses dengan usaha yang dijalankannya. Apa usaha yang cocok untuk karakter ini? adalah usaha reparasi alat elektronik, pembuatan program komputer, dan semua yang lebih membutuhkan kemamuan otak ketimbang harus banyak berbicara dan berinteraksi secara verbal.

Romantis

Si romantis pasti identik dengan barang-barang berbau cinta. Seperti membuka usaha merangkai bunga, atau kebun bunga, juga membuka usaha makanan cemilan berbahan coklat dan kue untuk acara-acara romantis seperti ulang tahun, hari jadi pernikahan, sampai acara perayaan keluarga lainnya.

Bagaimana Mencari Mitra Usaha Baru Anda?

Usaha BaruKalau sudah memilih usaha yang akan digeluti, sekarang saatnya untuk bermitra. Baik untuk mendapatkan bahan baku produk usaha yang berkualitas, atau sebagai rekan dalam upaya promosi dan pengembangan usaha, juga mitra yang bisa memberikan analisa tepat tentang bagaimana cara sebuah usaha bisa bertahan lama. Sebaiknya carilah mitra yang sudah mengenal karakter Anda secara maksimal, sehingga akan lebih mudah untuk berkoordinasi, bisa jadi saudara, atau sahabat karib Anda. Tak tertutup kemungkinan Anda bisa bermitra dengan orang baru, namun tentu butuh proses adaptasi lebih lama.

Semoga informasi di atas mampu memberikan pencerahan bagi Anda, bahwa usaha baru tak melulu harus dilakukan karena faktor hobi, skill, atau seberapa besar modal yang Anda punya. Namun karakter personal juga bisa dijadikan patokan memilih bisnis yang akan berkembang pesat di kemudian hari.

Berbagai Usaha di Rumah yang Menguntungkan

Membuka usaha merupakan salah satu upaya yang dapat lakukan untuk mendapatkan penghasilan lebih di tengah kebutuhan ekonomi yang semakin tinggi. Saat ini gaji sebagai pegawai pun dirasa kurang untuk memenuhi kebutuhan ekonomi sehari-hari. Sehingga banyak orang yang berusaha membuka peluang usaha di rumah.

Berbagai usaha di rumah memang banyak macamnya. Dengan istilah tersebut berarti usaha yang akan Anda lakukan berpusat di rumah, dijalankan di rumah Anda. Apakah macam usaha di rumah itu? Anda tertarik? Simak uraian mengenai macam usaha rumahan berikut berdasarkan lokasi rumah atau tempat tinggal Anda.

  • Lokasi rumah di tepi jalan

Jika lokasi rumah Anda di tepi jalan, hal ini merupakan suatu keuntungan tersendiri. Apalagi jika jalan tersebut merupakan jalan raya maka usaha apapun pasti bisa dengan mudah Anda jalankan dan sangat berpeluang. Usaha di rumah yang dapat Anda jalankan bisa dengan membuka warung makan, berjualan es, toko kelontong, membuka counter hp dan pulsa, atau membuka usaha warnet.

  • Lokasi rumah di kompleks perumahan

usaha di rumahUsaha Anda yang memiliki lokasi rumah di area kompleks perumahan bisa membuka berbagai macam usaha seperti warung makan dan minum, toko kelontong, usaha potong rambut, cuci motor dan mobil. Selain itu, peluang usaha yang dapat Anda coba adalah membuka usaha rumahan berupa camilan seperti keripik singkong.

Usaha di rumah yang dapat Anda jalankan adalah warung makanan, ini sudah pasti sangat diminati dan dibutuhkan oleh para mahasiswa dan anak sekolah. Untuk harga disarankan agar Anda menjual dengan harga yang tak terlalu mahal agar warung makan Anda laris dan menjadi langganan para pembeli. Selain usaha warung makanan, Anda juga dapat membuka usaha fotocopy dan alat tulis. Namun bila rumah Anda cukup luas maka bisa membuka usaha berupa sewa kost-kostan sebab usaha ini cukup menjanjikan bila dijalankan.

  • Lokasi rumah di dekat rumah sakit atau pengobatan alternatif

Jika rumah Anda dekat dengan rumah sakit atau pusat pengobatan maka akan tampak peluang usaha warung makan dan minum. Selain itu juga usaha penitipan sepeda motor atau mobil. Mengapa usaha-usaha tersebut menjadi peluang usaha di rumah yang potensial bagi Anda? Bagi kerabat yang sakit biasanya harus tinggal lama di rumah sakit untuk menunggui. Yang mereka butuhkan biasanya adalah makanan dan minuman selama menjaga keluarga sakit, selain itu juga memerlukan tempat penitipan kendaraan yang aman untuk beberapa hari. Jadi kedua usaha tersebut bisa jadi peluang usaha di rumah pilihan Anda yang menjanjikan hasil memuaskan.

  • Lokasi rumah di dekat pabrik atau perusahaan

Untuk jenis usaha di rumah yang dapat Anda jalankan sudah pasti warung makan dan minum. Namun ada satu usaha lagi yang dapat Anda jalankan dan terbilang tak memerlukan modal seperti usaha lain. Cukup gunakan halaman rumah Anda. Usaha rumahan ini adalah parkir kendaraan. Ini bisa jadi usaha dengan hasil menjanjikan bagi Anda.

Perlu Anda ingat semua, contoh peluang usaha di rumah tersebut harus diiringi dengan niat dan keinginan untuk maju dalam usaha. Harus total dan tidak pantang menyerah dalam berusaha. Nah, semoga ulasan seputar usaha di rumah ini bisa bermanfaat bagi anda semua. Selamat mencoba.